Pekanbaru, sorotkabar.com - Kepala Kantor Wilayah Ditjen Pemasyarakatan dan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Pekanbaru melakukan inspeksi mendadak terhadap warga binaan di Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Kelas IIB Rumbai, Senin (17/02/2025) pukul 10.00 WIB.
Dalam sidak tersebut Kepala BNN Kota Pekanbaru, Kombes Pol. DR. Wawan, SH, MH, memimpin penggeledahan di ruangan warga binaan dengan melibatkan 15 personil.

Sebanyak 31 warga binaan dilakukan pengecekan urine dengan cara, mengambil secara acak dua orang dari setiap kamar.
Setalah warga binaan dikumpulkan dan dibawa ke ruang klinik, urinenya langsung diambil untuk dites dengan pengawalan yang cukup ketat dari Petugas BNN Kota Pekanbaru, Kanwil Pemasyarakatan Provinsi Riau dan Petugas Lapas.

"Sebanyak 31 warga binaan diambil urine nya dan dites dengan melibatkan Dokter Muda BNNK Pekanbaru, yaitu dr. Esprida Hotma Dame, MH. Adapun hasil pemeriksaan 31 warga binaan tersebut negatif menggunakan narkotika. Alat tes yang digunakan dengan 10 parameter, yaitu Amphetamine, Methamphetamine, morphin, THC/Marijuana, kokain, Benzoidazepin,carisopaodol, methadone, methylenedixymethamphetamin, phencyclidine," kata Kombes Pol Wawan.

Kepala BNNK Pekanbaru mengucapkan terima kasih kepada Kakanwil Pemasyarakatan, Maizar, Bc.IP., S.Sos, Msi dan Kepala Lapas Narkotika Agus Prifianto, Bc.IP., SH. MH yang memberikan keleluasaan kepada BNN Kota Pekanbaru melakukan penggeledahan ke ruangan-ruangan serta melakukan pengecekan urin warga binaan.

Di tempat terpisah, Kepala Kanwil Ditjen Pemasyarakatan Maizar, BcIP, S.Sos, Msi, mengapresiasi inisitatif dari BNN Kota Pekanbaru melakukan penggeledahan sekaligus cek urin warga binaan narkotika sebagai bentuk kolaborasi antara BNN Pekanbaru dan Kanwil Ditjen Pemayarakatan Provinsi Riau dalam upaya pencegahan dan peredaran Lapas Narkotika dari Narkoba.

Selain itu menindaklanjuti perintah Menteri Imigrasi dan Pemsyarakatan tentang tidak adanya HALINAR, yakni HP, pungli dan narkoba di Lembaga Pemasyarakatan, dan berharap kolaborasi terus berjalan.
Adapaun tujuan kegiatan ini untuk deteksi dini dan untuk mengetahui sampai sejauh mana warga binaan pemasyarakatan Narkotika, apakah masih menggunakan narkotika atau tidak.

Dalam kegiatan tersebut, disaksikan Pejabat dari Kanwil Pemasyarakatan Provinsi Riau, dan pejabat lainnya serta Plt. Kepala Lapas Narkotika, Agus Pritiatno, Bc.IP, S.H, M.H, Kepala KPLP Lapas Narkotika Nanda Adesaputra, A.Md., IP, S.H, MM., Kasi Adm Kamtib Lapas Narkotika Yocky Prima N, A.Md.IP., S.H, Kasi Binadik Lapas Narkotika Ralphy Prasetyo, S.H. "Selama kegiatan berjalan lancar," tutup Kepala BNN Kota Pekanbaru.(rls)