Tiap Hari, 5.000 Kendaraan Lintasi Tol Pekanbaru-XIII Koto Kampar

Tiap Hari, 5.000 Kendaraan Lintasi Tol Pekanbaru-XIII Koto Kampar
Jalan Tol Pekanbaru - XIII Koto Kampar. (Foto : kompas.com)

Jakarta, sorotkabar.com - Setiap harinya, sebanyak 5.000 kendaraan melintasi Jalan Tol Pekanbaru-XIII Koto Kampar. 

Menurut EVP Sekretaris PT Hutama Karya (Persero) Adjib Al Hakim, antusiasme masyarakat untuk melintasi tol ini juga terlihat dari lalu lintas harian rata-rata yang terus mengalami peningkatan sejak beroperasi.

"Ini menunjukkan respon positif pengguna jalan tol terhadap kemudahan akses dan waktu tempuh lebih singkat," ungkap Adjib dalam siaran pers, Sabtu (26/10/2024). Tol ini menghubungkan Pekanbaru hingga XIII Koto Kampar dengan waktu tempuh lebih cepat.

Sebelum hadirnya tol, perjalanan memakan waktu hingga 1,5 jam-2 jam, kini, rute yang sama dapat ditempuh dalam 30 menit saja.

"Jalur ini juga mempermudah akses ke berbagai destinasi wisata unggulan pengguna jalan dari Pekanbaru yang ingin berkunjung ke wisata Lembah Harau di Payakumbuh atau pengguna jalan dari Padang yang ingin menikmati pemandangan Ulu Kasok di daerah Riau kini memiliki alternatif lebih cepat dan efisien," tambah dia.

Tol Pekanbaru-XIII Koto Kampar dilengkapi dengan infrastruktur modern yang mendukung keamanan dan kelancaran perjalanan. Terdapat 107 titik kamera pengawas (CCTV) untuk pemantauan lalu lintas secara real-time yang dimonitor secara terpusat di control room selama 24 jam serta lima titik Variable Message Sign (VMS) yang menyediakan informasi terkini bagi pengguna jalan.

Selain itu, fasilitas untuk kenyamanan pengguna meliputi satu interchange di Bangkinang serta dua rest area, yaitu Rest Area 36 Jalur A dan 36 Jalur B.(*)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index