Rumah Terbakar Akibat Korsleting Listrik, Korban Rugi Rp 100 Juta

Rumah Terbakar Akibat Korsleting Listrik, Korban Rugi Rp 100 Juta
Foto: Sebuah rumah hangus terbakar di Palembang, Sumsel, diduga akibat korsleting listrik. (Dok. Istimewa)

Palembang, sorotkabar.com - Sebuah rumah di Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) terbakar diduga akibat adanya korsleting listrik. Akibatnya, korban mengalami kerugian berkisar Rp 100 juta.

Kapolsek Sukarami Kompol Alex Andriyan membenarkan adanya peristiwa tersebut. Dia mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Minggu (20/10/2024) sekitar pukul 18.30 WIB di Jalan Mandi Api 1, Kelurahan Srijaya, Kecamatan Alang-alang Lebar, Palembang.

"Iya, benar. Terjadi kebakaran di Jalan Mandi Api 1 diduga akibat korsleting listrik, perkiraan korban merugi sekitar Rp 100 juta," ungkapnya dikonfirmasi detikSumbagsel, Minggu (20/10).

Alex menjelaskan, peristiwa ini pertama kali diketahui oleh saksi bernama Husman (50). Menurutnya, Ketua RT 31 RW 10 Kelurahan Srijaya tersebut melihat api sudah membesar di atap rumah korban, Kgs M Fairus Alfarizi (35).

"Sekitar habis Maghrib, saksi melihat ada api di atap rumah korban. Lalu, dia (Husman) langsung menghubungi lurah dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Srijaya," jelasnya.

Keluarga Fairus, kata dia, sedang tidak berada di rumah saat kejadian. Setelah mendapat kabar kebakaran tersebut, korban pun bergegas kembali ke rumah.

Alex menyebut, pihaknya langsung menghubungi pihak PBK untuk membantu pemadaman. Api kemudian berhasil dijinakkan sekitar 50 menit kemudian.

"Dua unit mobil dari PBK Kecamatan Alang-alang Lebar dan PBK Kemuning dikerahkan. Api berhasil padam sekitar pukul 19.20 WIB," ujarnya.

Diduga, kata Alex, percikan api berasal dari arus pendek listrik. Akibatnya, sekitar 80% plafon dan atap rumah korban hangus terbakar.

"Sebagian besar plafon dan atap rumah hangus, lalu ada 1 unit TV dan 2 unit AC yang juga terbakar. Alhamdulillah tidak ada korban jiwa," katanya.(*) 
 

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index