Kampar,sorotkabar.com - Perkelahian antar pengendara terjadi di Jalan Lintas Riau-Sumatera Barat.
Tampak beberapa orang berkerumun sambil berteriak di badan jalan.
Terdengar suara mengumpat dengan nama binatang. Sementara ada pria yang melayangkan pukulan di antara kerumunan.
Ada yang memegang kayu yang mengambil untuk memukulkannya. Tetapi tampak dihalang-halangi.
Keributan itu terjadi di antara antrean kendaraan yang memanjang karena macet.Tampak kendaraan saling berhadap-hadapan di satu lajur.
Insiden ini terjadi di sekitar lokasi jalan amblas Kilometer 106-107 Lintas Riau-Sumbar Desa Tanjung Alai Kecamatan XIII Koto Kampar pada Minggu (13/10/2024) sore.
Perkelahian itu dipicu karena pengendara yang menerobos jalur lawan.
Ulah pengendara yang keluar jalur itu mendapat perlawanan dari pengendara lain yang jalurnya dicuri.
Akibatnya perkelahian pecah.
Kepala Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor (Kasat Lantas Polres) Kampar, AKP. Vino Lestari membenarkan insiden itu.
"Iya. Kami sudah dapat info," katanya,Senin (14/10/2024.
"Ini jadi atensi kami, yang suka melawan arus," katanya.(*)