Pekanbaru,sorotkabar,com - Menghadapi Persikota Tangerang di Stadion Benteng, PSPS Pekanbaru berhasil bawa pulang tiga poin penuh lewat drama hujan gol. Meski sempat tertinggal 2-1 pada babak pertama, PSPS Riau berhasil membalikkan keadaan dengan memenangkan pertandingan 4-6.
Pada babak pertama, PSPS Pekanbaru tertinggal lebih dulu dari tuan rumah, lewat gol tendangan bebas Paulo Henrique pada menit 8'. Berselang 12 menit, giliran PSPS Pekanbaru membalas gol tuan rumah lewat gol Omid Popalzay pada menit 20'.
PSPS sempat unggul 1-2 dari tuan rumah lewat gol Riki Dwi Saputro pada menit 29. Sayangnya, gol tersebut dianulir wasit lantaran handball.
Sebaliknya, jelang babak pertama usai, giliran Persikota yang mendapat gol tambahan lewat Ridwan Tawainela. Skor 1-2 dan keunggulan untuk tuan rumah di babak pertama.
Memasuki babak kedua, PSPS Pekanbaru yang tertinggal satu gol dari Persikota dengan skor 2-1, kembali berhasil menciptakan gol penyama kedudukan.
Omid Popalzay, kembali menjadi pahlawan bagi PSPS Pekanbaru kala kontra Persikota. Bagaimana tidak, pemain asal Afganistan itu berhasil mencetak gol keduanya sekaligus menyamakan skor jadi 2-2.
Gol cepatnya yang terjadi pada awal babak kedua membuat semangat skuad Askar Bertuah semakin menyala. Gempuran serangan dari anak asuh Aji Santoso ini terus diwaspadai tuan rumah.
Begitu juga dengan tuan rumah yang tak ingin berbagi poin dengan PSPS juga terus memberikan serangan. Kedua tim terus melakukan jual beli serangan.
Berselang 8 menit, tuan rumah kembali mengubah papan skor menjadi 3-2. Gol ketiga Persikota diciptakan lagi oleh Paulo Henrique, yang mendapatkan kesempatan serangan balik dan berhasil melesatkan tendangannya dari dalam kotak penalti ke gawang Rudi. Skor 3-2 keunggulan untuk Persikota.
Kembali tertinggal satu gol, PSPS terus berupaya untuk menciptakan gol balasan. Tak sia-sia, pada menit 66', PSPS Pekanbaru kembali mendapat tambahan gol.
Kali ini gol diciptakan oleh Ilham Syafri, yang baru saja masuk menggantikan Fardan Harahap. Ia datang dari sisi kiri hingga menembus kotak penalti, dan melepaskan tendangannya yang tak mampu dijangkau oleh penjaga gawang Persikota. Tambahan satu gol dari Ilham Syafri, membuat papan skor pun berubah menjadi 3-3.
Kedua tim kembalikan melakukan jual beli serangan. PSPS Pekanbaru yang datang sebagai tamu pun berharap bisa membawa pulang tiga poin penuh.
Harapan itu pun terbuka lebar. Omid Popalzay, kembali mencatatkan namanya di papan skor sekaligus mencetak hatrick di pertandingan kontra Persikota. Gol ketiga Omid didapatkan pada menit 77' lewat umpan lambung dari Ilham Syafri, yang berhasil disundulnya ke gawang Persikota. Skor 3-4 dan keunggulan untuk PSPS Pekanbaru.
Jelang waktu normal babak kedua berakhir, PSPS Pekanbaru kembali menambah satu gol lagi. Gol kali ini dicetak oleh Ilham Fathoni. Skor pun berubah menjadi 3-5, tambahan gol untuk PSPS Pekanbaru.
Tertinggal dua gol dari tim tamu, Persikota kembali berupaya mengejar di sisa waktu yang ada. Terbukti, pada menit 90' waktu normal Persikota kembali mengubah papan skor. Tambahan gol untuk Persikota diciptakan oleh Beto Gonsalves lewat sundulannya yang tak terjangkau oleh Rudi. Skor 4-5 keunggulan masih untuk PSPS Pekanbaru.
Tak berselang lama, wasit yang memberikan tambahan waktu 4 menit pada babak kedua berhasil dimaksimalkan oleh PSPS Pekanbaru. Pada menit 90'+1 Fitra Ridwan yang masuk menggantikan Ramadhan berhasil mencetak gol lewat tembakan jarak jauhnya. Papan skor pun berubah menjadi 4-6 dan keunggulan untuk PSPS Pekanbaru.
Sisa dua menit waktu tambahan, Persikota terus berupaya untuk bisa menambah gol di tengah lapangan yang diguyur gerimis. Namun sayang, PSPS yang unggul dua gol tak ingin menyia-nyiakan keunggulan itu.
Hingga peluit panjang dibunyikan wasit, skor 4-6 tetap bertahan dan kemenangan untuk PSPS. Dengan hasil itu, PSPS Pekanbaru pun akhirnya berhasil membawa pulang 3 poin.(*)