PBSI Jateng Gairahkan Bulu Tangkis Usia Dini lewat Senengminton

PBSI Jateng Gairahkan Bulu Tangkis Usia Dini lewat Senengminton
Seusai sukses digelar di Kudus dan Solo, Festival Senengminton kini menyambangi kota Purwokerto untuk menularkan kecintaan terhadap olahraga bulu tangkis sejak dini.

Purwokerto,sorotkabar.com - Antusiasme bulu tangkis di kalangan siswa-siswi sekolah dasar (SD) terus berlanjut. Seusai sukses digelar di Kudus dan Solo, Festival Senengminton kini menyambangi kota Purwokerto untuk menularkan kecintaan terhadap olahraga bulu tangkis sejak dini.

Sebanyak 480 siswa SD kelas 1–3 dari 16 sekolah, berpartisipasi dalam ajang Senengminton Purwokerto 2025 yang diinisiasi oleh Bakti Olahraga Djarum Foundation dan Pengurus Provinsi (Pengprov) PBSI Jawa Tengah.

Wakil Ketua Umum Pengprov PBSI Jawa Tengah Yuni Kartika menyambut gembira antusiasme peserta Festival Senengminton Purwokerto 2025. Pemilihan Purwokerto sebagai tuan rumah kali ini didasari atas semangat dan aktivitas bulu tangkis yang tinggi.

“Purwokerto kami pilih karena kami melihat semangat bulu tangkis di kota ini begitu hidup, baik dari kalangan murid maupun para guru. Melalui Festival Senengminton, kami ingin membangun pathway di akar rumput yang kuat agar anak-anak bisa mengenal dan mencintai bulu tangkis sejak dini," ujar Yuni dalam keterangan tertulis, Minggu (9/11/2025).

Dikatakannya, kegiatan ini memang bukan sekadar perlombaan, tetapi juga upaya menumbuhkan minat di lingkungan sekolah agar lahir kegiatan ekstrakurikuler bulu tangkis.

“Melalui Festival Senengminton, kami ingin membuka akses yang lebih luas bagi siswa untuk merasakan pengalaman pertama bermain bulu tangkis dengan cara yang menyenangkan dan penuh semangat. Kami ingin memastikan bahwa prestasi bulu tangkis Indonesia akan terus terjaga dan berkembang di masa depan,” tutupnya.

Lebih lanjut, Program Director Bakti Olahraga Djarum Foundation Yoppy Rosimin mengatakan Festival Senengminton berawal dari niat sederhana untuk menumbuhkan kecintaan terhadap olahraga bulu tangkis sejak belia melalui pendekatan yang ringan dan menyenangkan.

“Melalui Festival Senengminton, kami ingin menanamkan semangat sportivitas dan kecintaan terhadap bulu tangkis sejak dini. Kami percaya pencetak atlet hebat dimulai dari menumbuhkan rasa gembira saat berolahraga. Dengan pendekatan yang fun dan inklusif, kami berharap kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang bermain, tetapi juga menjadi titik awal lahirnya generasi penerus bulu tangkis Indonesia yang tangguh dan berprestasi,” kata Yoppy.

Festival Senengminton Purwokerto 2025menerapkan sistem perorangan dengan penilaian pemenang berdasarkan catatan waktu tercepat. Untuk peserta kelas 3, terdapat lima jenis rintangan yakni service to target, shuttle run, pyramid shuttlecock, throwing the shuttlecock dan zig zag run. Sementara untuk peserta kelas 1 dan 2, perlombaan service to target ditiadakan dari kelima perlombaan.(*)

Halaman

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index