Sejumlah Pohon Pelindung di Pekanbaru Tumbang Akibat Hujan Disertai Angin Kencang

Minggu, 20 Oktober 2024 | 09:08:53 WIB
Sejumlah pohon pelindung tumbang, Sabtu

Pekanbaru, sorotkabar. com - Sejumlah pohon pelindung tumbang, Sabtu (19/10/2024) sore. Pohon tumbang dikarenakan angin kencang yang melanda sejumlah wilayah di Kota Pekanbaru.

Terkait hal itu, Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Pekanbaru, Reza Fahlevi mengatakan, bahwa saat ini petugasnya telah turun ke lokasi kejadian.

Dikatakannya, dari laporan yang ia terima, ada lima titik pohon tumbang akibat hujan yang disertai angin kencang tadi sore.

"Dari laporan kita ada lima titik, Jalan Arifin Ahmad, Dwikora, Katio, Sumatera, dan Perumahan Athaya," ungkap Reza.

Ia menyebut, hingga kini petugas DLHK masih melakukan penanggulangan pohon tumbang di titik tersebut.

Sementara itu, dalam upaya pencegahan, DLHK Pekanbaru melalui bidang pertamanan melakukan monitoring terhadap pohon pelindung yang sudah lapuk dan mati. Kemudian mereka juga melakukan perawatan terhadap pohon pelindung.

"Kita akan melakukan monitoring dan mengecek pohon-pohon pelindung yang sudah lapuk dan mati. Kemudian pohon yang terlalu rimbun juga kita pangkas agar tidak ada dahan yang patah atau tumbang," ungkapnya.

Ia menjelaskan, pemangkasan pohon dapat dilakukan untuk membuang cabang yang mati, sakit, atau patah, sehingga dapat meningkatkan kesehatan pohon.

"Kemudian, pemangkasan juga dapat mengurangi hambatan angin yang dapat menyebabkan pohon tumbang," sebutnya.

Sementara monitoring, kata Reza, perlu dilakukan untuk mengecek dan menguatkan tiang. Pohon yang memiliki tiang atau tegakan perlu dicek dan dikuatkan agar tidak roboh saat tertiup angin kencang.

Sedangkan pohon yang ditanam perlu memerhatikan aspek budidaya tanamannya agar pertumbuhannya baik dan tegar. 

"Di samping itu, dirinya juga mengimbau kepada masyarakat pada umumnya agar sama-sama menjaga pohon. Menurutnya, pohon perlu dilindungi dari perilaku buruk manusia seperti memaku batang pohon, menyandarkan beban berat, menyayat kulit batang, dan mematahkan cabang sembarangan," ungkapnya.(*) 
 

Terkini