Pemkot Ambon Ingatkan Warga Untuk Disiplin Buang Sampah

Pemkot Ambon Ingatkan Warga Untuk Disiplin Buang Sampah
Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Persampahan (DLHP) Ambon Apries Gaspersz di Ambon (antara)

Ambon, sorotkabar.com-
Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon, Maluku mengingatkan warga untuk disiplin membuang sampah sesuai waktu yang ditetapkan, dengan memasang spanduk bertuliskan jam buang sampah di setiap tempat pengumpulan sampah di seluruh wilayah setempat.

“Spanduk tersebut sementara dipersiapkan dan akan dipasang dalam waktu dekat. Untuk jam buang sampah ini kita juga sedang mempersiapkan buat spanduk di tiap-tiap collection point (tempat pengumpulan sampah),” kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Persampahan (DLHP) Ambon Apries Gaspersz di Ambon, Rabu.

Pemkot juga akan menempatkan petugas di sejumlah lokasi yang ditetapkan sebagai zona bebas sampah. Langkah ini untuk mendorong kepatuhan warga sekaligus mencegah pembuangan sampah sembarangan.

“Nanti ada petugas ditempatkan di lokasi-lokasi tertentu yang jadi zona bebas sampah. Masyarakat harus berhati-hati jangan sampai buang sampah sembarangan,” ujarnya.

Ia menyatakan pemasangan closed-circuit television (CCTV) di area pembuangan sampah juga belum memberikan hasil maksimal sebab kamera tidak mampu mengenali secara jelas wajah pelaku pembuangan sampah.

Ia mengatakan keberhasilan pengelolaan sampah tetap bergantung pada kedisiplinan warga.

“Yang paling penting kesadaran masyarakat walaupun kita pakai CCTV juga buat saya belum maksimal,” ucapnya.

Pemkot selama ini telah menggelar berbagai sosialisasi dan edukasi, baik lewat sekolah, komunitas lingkungan, maupun kelompok masyarakat di tingkat RT dan RW, terkait dengan penanganan sampah.

Ia mengharapkan penanganan sampah tidak hanya ditopang fasilitas pemerintah, akan tetapi juga tumbuh dari kepedulian warga terhadap lingkungan sekitar.

Pihaknya juga sedang merancang program penindakan administratif bagi pelanggar aturan jam buang sampah.

Kebijakan tersebut, katanya, masih dikaji dengan harapan menjadi langkah tegas bila edukasi dan pengawasan belum cukup efektif.

“Kami mengimbau masyarakat untuk sama-sama membantu Pemerintah Kota Ambon dalam mewujudkan Ambon kota bersih sampah,” katanya.

Melalui berbagai langkah tersebut, ia berharap, tercipta lingkungan Kota Ambon yang bersih, sehat, dan bebas dari sampah.(*) 
 

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index