Legislator Kapuas Minta Usulan Musrenbang Kapuas Barat Fokus Kebutuhan Riil Masyarakat

Legislator Kapuas Minta Usulan Musrenbang Kapuas Barat Fokus Kebutuhan Riil Masyarakat
Legislator Kapuas Minta Usulan Musrenbang Kapuas Barat Fokus Kebutuhan Riil Masyarakat (antara)

Kuala Kapuas, sorotkabar.com - Legislator Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, Algri Gasan berharap hasil usulan yang disampaikan dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Kapuas Barat, benar-benar memperhatikan program kegiatan skala prioritas yang menyentuh langsung kepentingan masyarakat.

"Musrenbang merupakan forum strategis bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi pembangunan secara berjenjang, sehingga setiap usulan harus disusun berdasarkan kebutuhan riil di lapangan, bukan sekadar keinginan sesaat," kata Algrin Gasan di Kuala Kapuas, Rabu.

Hal itu disampaikan politisi dari Partai Golongan karya (Golkar) ini, setelah menghadiri kegiatan Musrenbang tingkat Kecamatan Kapuas Barat, dalam rangka menyusun Rencana Kerja Perangakat Daerah (RKPD) tahun anggaran 2027.

Algri Gasan menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah kecamatan, desa, dan seluruh pemangku kepentingan agar program yang diusulkan sejalan dengan arah kebijakan pembangunan daerah Kabupaten Kapuas.

Ia menilai keterbatasan anggaran menuntut adanya penentuan prioritas yang jelas, terutama pada sektor-sektor dasar seperti infrastruktur, pendidikan, kesehatan, serta peningkatan ekonomi masyarakat. Dengan perencanaan yang tepat, hasil Musrenbang diharapkan mampu memberikan dampak nyata dan berkelanjutan bagi kesejahteraan warga Kapuas Barat.

Lebih lanjut, wakil rakyat yang kembali lagi terpilih dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kapuas II ini mengingatkan, setiap usulan dilengkapi dengan data dan argumentasi yang kuat, sehingga dapat dipertanggungjawabkan saat dibahas di tingkat kabupaten.

Dia juga mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam proses perencanaan, karena pembangunan yang berhasil adalah pembangunan yang melibatkan masyarakat sejak tahap perencanaan. Aspirasi yang muncul dari bawah, menurutnya, akan lebih tepat sasaran dibandingkan program yang dirancang tanpa melibatkan warga.

Sebagai wakil rakyat, Algri Gasan menyatakan komitmennya untuk mengawal dan memperjuangkan hasil Musrenbang Kecamatan Kapuas Barat agar dapat diakomodasi dalam rencana kerja pemerintah daerah.

Untuk itu, diharapkan usulan-usulan prioritas tersebut tidak hanya berhenti pada dokumen perencanaan, tetapi benar-benar direalisasikan sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

"Dengan demikian, Musrenbang tidak hanya menjadi agenda rutin tahunan, melainkan menjadi sarana efektif untuk mewujudkan pembangunan yang adil, merata, dan berorientasi pada peningkatan kualitas hidup masyarakat Kabupaten Kapuas,” demikian Algrin Gasan.(*) 
 

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index