DPD PDI-P Bakal Jembatani Pertemuan Anies dengan Megawati

Sabtu, 24 Agustus 2024 | 17:01:28 WIB

JAKARTA, sorotkabar.com - Ketua DPD PDI-P, Ady Wijaya mengatakan, pihaknya bakal menjembatani pertemuan Anies Baswedan dengan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri.

"Iya dong (mendampingi Anies bertemu dengan Megawati)," kata pria yang akrab disapa Aming di Kantor DPD PDI-P Jakarta, Cakung, Jakarta Timur, Sabtu (24/8/2024).

Meski begitu, Ady belum mengetahui pertemuan Anies dengan Megawati bakal berlangsung. "Insya Allah secepatnya. Beliau (Megawati) lagi sibuk kan, sama-sama sibuk. Nanti kita atur waktunya," ucap Ady.

Ady juga memberikan sinyal bahwa DPD PDI-P Jakarta bakal mengusung Anies sebagai calon gubernur pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Jakarta mendatang.

"Tadi kan saya sudah jawab, kalau saya, Insya Allah (DPD PDI-P Jakarta dukung Anies)," imbuh Ady. Di sisi lain, Anies menyampaikan, kedatangannya di kantor DPD PDI-P Jakarta belum ada keputusan resmi mengenai Pilkada Jakarta. Pasalnya, Anies dan DPD PDI-P masih menunggu keputusan dari DPP PDI-P.

"Kita semua menunggu apa yang menjadi keputusan. Jadi, tadi sama sekali tidak menyinggung keputusan," ucap Anies di Kantor DPD PDI-P Jakarta, Cakung, Jakarta Timur, Sabtu.

Diberitakan sebelumnya, PDI-P diwacanakan mendukung Anies Baswedan pada Pilkada 2024 mendatang.

Nama Anies menjadi salah satu dari banyak nama yang diusulkan DPD PDI-P DKI Jakarta ke DPP selain Basuki Tjahaja Purnama, Andhika Perkasa, dan Tri Rismaharini. Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri dalam pidato di Kantor DPP PDI-P, Kamis (22/8/2024) angkat bicara mengenai usulan itu. 

"Dia bener nih kalau mau ama PDI-P? Kalau mau PDI-P, jangan kayak gitu dong ya. Mau enggak nurut ya? Iya dong," ujar dia.

Megawati pun menyinggung upaya PDI-P yang selama ini sudah susah payah mencari koalisi untuk bisa mengusung kepala daerah. Namun, kini ada pihak yang justru mendadak meminta partainya mendukung Anies pada Pilkada Jakarta 2024. 

"Lho saya tuh jadi suka garuk-garuk kepala lho, enak amat ya. Sekarang kita dicari dukungannya, bingung saya lho. Kamu ke mana ya kemarin sore ya? Lho iyalah, mbok jangan gitu dong," pungkas dia. (*)

Terkini